Selasa, 11 Juni 2013

MYSQL


MEMBUAT TABEL DATA PEGAWAI & CARA MENGHAPUS, MENAMBAHKAN NAMA DAN KOLOM BARU PADA TABEL.




1.       Sekilas tentang MySQL
MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris : Database Management System) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL. Tidak sama dengan proyek-proyek seperti Apache, dimana perangkat lunak dikembangkan oleh komunitas umum, dan hak cipta untuk kode sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing, MySQL dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia MySQL AB, dimana memegang hak cipta hampir atas semua kode sumbernya. Kedua orang Swedia dan satu orang Finlandia yang mendirikan MySQL AB adalah: David Axmark, Allan Larsson, dan Michael "Monty" Widenius.
2. Memulai menggunakan web server MySQL melalui aplikasi XAMPP
Dalam hal ini, saya menggunakan software XAMPP versi 1.8.1 yang didalamnya sudah terintegrasi aplikasi Apache, MySQL, FileZilla, Mercury dan Tomcat untuk membuat web server dan database.
-              Pertama, pastikan software XAMPP sudah terinstal di komputer anda.
-              Setelah itu klik 2X icon XAMPP pada desktop, maka akan muncul tampilan XAMPP Control  Panel-nya, seperti gambar dibawah ini :
-              Klik Start untuk menjalankan server Apache dan My SQL.
-              Lihat apakah server Apache dan My SQL berjalan seperti gambar dibawah ini :
-  Jika hasilnya seperti gambar diatas, berarti server Apache dan My SQL anda berhasil berjalan.
3. Cara masuk ke server My SQL melalui Command Prompt sebagai Administrator
     Tahap masuknya sebagai berikut :
-     Pertama, tekan tombol logo Windows + R pada keyboard, lalu ketik cmd atau klik Start – All Programs – Accessoris – Command Prompt.
-     Setelah masuk ke Command Prompt, kita masukan sintaksnya seperti dibawah ini :
cd\                                                                         >> untuk keluar dari direktori  C:\Users\Abiyanto
cd xampp                                                            >> untuk masuk ke direktori C:\xampp
cd mysql                                                              >> untuk masuk ke direktori C:\xampp\mysql
cd bin                                                    >> untuk masuk ke direktori C:\xampp\mysql\bin
mysql  -u root –p                                              >> untuk masuk ke server MySQL tanpa password

-    Lalu muncul perintah “Enter Password : “, tekan saja Enter  pada keyboard maka anda bisa masuk
     ke server MySQL sebagai Administrator
 
4.          Memulai membuat database dan tabel berisi data pegawai
              Setelah kita berhasil masuk kedalam server MySQL sebagai administrator, lalu ketikan sintaksnya untuk membuat database dan tabel pada  “ mysql>_ “. Berikut sintaksnya :
-              CREATE DATABASE 1DC02;                     >>Untuk membuat database dengan nama “1DC02”
 
-              USE 1DC02;                                                                    >>Untuk menggunakan database “1DC02”

-          CREATE TABLE pegawai (kd_PEGAWAI varchar(3), NAMA_PEGAWAI varchar(20), JABATAN varchar(15), GAJI int);
>>    Untuk membuat field  kd_PEGAWAI, NAMA_PEGAWAI, JABATAN, GAJI
 
-          INSERT INTO pegawai values (“012”, “ABIYANTO”, “MANAGER”, 5000000);
>>   Untuk menyisipkan data kedalam tabel Pegawai
 
Untuk melihat hasil dari tabelnya, ketikkan sintaks berikut :
-              SELECT*FROM pegawai;                               >>Untuk melihat seluruh isi dalam tabel Pegawai
 
Kemudian, tambahkan 9 pegawai  lagi kedalam tabel Pegawai sehingga tabel tersebut berisi 10 pegawai. Berikut sintaknya menggunakan INSERT INTO :
-              INSERT INTO pegawai values (“014”, “BENI”, “HRD”, 2500000);
-              INSERT INTO pegawai values (“016”, “CAHYO”, “HRD”, 2500000);
-              INSERT INTO pegawai values (“018”, “DYANDRA”, “SEKRETARIS”, 2300000);
-              INSERT INTO pegawai values (“020”, “ELISA”, “BENDAHARA”, 2100000);
-              INSERT INTO pegawai values (“022”, “FARHAN”, “ADMIN”, 1950000);
-              INSERT INTO pegawai values (“024”, “GALIH”, “ADMIN”, 1950000);
-              INSERT INTO pegawai values (“026”, “HILMAN”, “OPERATOR”, 1750000);
-              INSERT INTO pegawai values (“028”, “IRFAN”,”OPERATOR”, 1750000);
-              INSERT INTO pegawai values (“030”, “JENNY”, “OPERATOR”, 1750000);
Gambar dibawah ini adalah  hasil tabel yang berisi 10 pegawai :

>> Gambar diatas memperlihatkan tabel yang berisi data 10 pegawai.
5.  Cara menghapus 1 pegawai dan menambah tabel/kolom baru dengan nama “BONUS”
Berikut sintaks untuk menambah kolom baru dengan nama “BONUS” :
-              ALTER TABLE pegawai  ADD BONUS int;
Sesudah itu, lihat seluruh isi tabel menggunakan sintaks dibawah ini :
-              SELECT*FROM pegawai;


>>      Gambar diatas memperlihatkan kolom baru yang telah ditambahkan dengan nama “BONUS” kedalam tabel Pegawai.
 
Berikut sintaks untuk menghapus 1 pegawai dalam tabel pegawai :
-              DELETE FROM pegawai WHERE NAMA_PEGAWAI = “HILMAN”;
Sesudah itu, lihat seluruh isi tabel menggunakan sintaks dibawah ini :
-              SELECT*FROM pegawai;
>>  Gambar diatas memperlihatkan bahwa data pegawai yang bernama “HILMAN” tidak ada dalam tabel Pegawai.




0 komentar:

Posting Komentar

Advertisement

 

Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com